JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sedang mempersiapkan tim intelijen pasar. Tim khusus ini akan mengecek pengelolaan industri keuangan secara langsung.Anggota Dewan Komisioner OJK Nurhaida mengatakan, tim ini akan menjadi ujung tombak dalam pengawasan industri keuangan secara menyeluruh. "Kami akan menyiapkan orang-orang untuk menyamar jadi nasabah dan melihat bagaimana praktik di lapangan," kata Nurhaida, Senin (5/11). Tim tersebut akan mengumpulkan informasi dan analisis terhadap produk dan penawaran dari lembaga jasa keuangan. Jika ditemukan hal-hal yang dapat merugikan nasabah, maka OJK dapat langsung mengambil langkah preventif terhadap produk tersebut.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
OJK akan membentuk tim intelijen khusus
JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sedang mempersiapkan tim intelijen pasar. Tim khusus ini akan mengecek pengelolaan industri keuangan secara langsung.Anggota Dewan Komisioner OJK Nurhaida mengatakan, tim ini akan menjadi ujung tombak dalam pengawasan industri keuangan secara menyeluruh. "Kami akan menyiapkan orang-orang untuk menyamar jadi nasabah dan melihat bagaimana praktik di lapangan," kata Nurhaida, Senin (5/11). Tim tersebut akan mengumpulkan informasi dan analisis terhadap produk dan penawaran dari lembaga jasa keuangan. Jika ditemukan hal-hal yang dapat merugikan nasabah, maka OJK dapat langsung mengambil langkah preventif terhadap produk tersebut.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News