OJK bakal temui Kemeneg BUMN terkait BTN



JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan akan berdiskusi dengan Kementerian Negara Badan Usaha Milik Negara terkait PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Pertemuan akan membicarakan peran bank pelat merah sebagai lokomotif pertumbuhan industri perbankan nasional.

“Dalam waktu dekat, saya akan membicarakan ini dengan Meneg BUMN. Bukan cuma terkait BTN, tetapi bank-bank pelat merah lainnya,” ujar Muliaman D Hadad, Ketua Dewan Komisioner OJK, Kamis (24/4).

Prinsipnya, OJK mendorong konsolidasi industri keuangan nasional. Pasalnya, regulator menilai, peran bank-bank pelat merah masih sangat besar. Karenanya, bank-bank pelat merah ini harus kuat, sehat dan ukurannya harus besar.


“Seluruh keputusan kembali ke pemegang saham. Pemerintah sebagai pemilik memiliki preferensi-preferensinya,” terang dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia