BANDA ACEH. Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Ilya Avianti menyatakan tim kerja Satgas Waspada Investasi Provinsi Aceh harus bekerja cepat tanpa harus menunggu ada korban akibat investasi bodong yang ditawarkan pihak tidak bertanggung jawab. "Artinya, tim yang baru dilantik ini harus bekerja lebih optimal dalam meminimalkan jatuhnya korban dan kerugian materi dari masyarakat akibat investasi bodong yang saat ini banyak ditawarkan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," katanya di Banda Aceh, Selasa (20/12). Pernyataan itu disampaikan Ilya Avianti di sela-sela melantik tim kerja Satgas waspada investasi Provinsi Aceh yang diketuai oleh Achmad Wijaya Putra yang juga merupakan Kepala OJK Provinsi Aceh.
OJK bentuk Satgas Waspada Investasi di Aceh
BANDA ACEH. Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Ilya Avianti menyatakan tim kerja Satgas Waspada Investasi Provinsi Aceh harus bekerja cepat tanpa harus menunggu ada korban akibat investasi bodong yang ditawarkan pihak tidak bertanggung jawab. "Artinya, tim yang baru dilantik ini harus bekerja lebih optimal dalam meminimalkan jatuhnya korban dan kerugian materi dari masyarakat akibat investasi bodong yang saat ini banyak ditawarkan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," katanya di Banda Aceh, Selasa (20/12). Pernyataan itu disampaikan Ilya Avianti di sela-sela melantik tim kerja Satgas waspada investasi Provinsi Aceh yang diketuai oleh Achmad Wijaya Putra yang juga merupakan Kepala OJK Provinsi Aceh.