KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Industri Jasa Keuangan (IJK) menggalang dana untuk membantu korban bencana gempa bumi di Pulau Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB). Bantuan diberikan langsung oleh Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB yang diwakili Kepala Biro Humas dan Protokol Setda NTB Irnadi Kusuma di Lapangan Tanjung Lombok Utara, Senin. Hadir dalam kesempatan itu Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Heru Kristiyana, Kepala Eksekutif Pengawas IKNB OJK Riswinandi dan sejumlah pimpinan IJK dari Jakarta dan Lombok. “Bantuan ini merupakan bentuk rasa keprihatinan dan upaya kami untuk meringankan beban dari musibah gempa. Bantuan ini terkumpul dari OJK dan IJK beserta para pegawainya,” kata Wimboh Santoso, Ketua Dewan Komisioner OJK dalam siaran pers, Senin (13/8).
OJK bersama industri jasa keuangan beri bantuan korban gempa Lombok
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Industri Jasa Keuangan (IJK) menggalang dana untuk membantu korban bencana gempa bumi di Pulau Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB). Bantuan diberikan langsung oleh Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB yang diwakili Kepala Biro Humas dan Protokol Setda NTB Irnadi Kusuma di Lapangan Tanjung Lombok Utara, Senin. Hadir dalam kesempatan itu Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Heru Kristiyana, Kepala Eksekutif Pengawas IKNB OJK Riswinandi dan sejumlah pimpinan IJK dari Jakarta dan Lombok. “Bantuan ini merupakan bentuk rasa keprihatinan dan upaya kami untuk meringankan beban dari musibah gempa. Bantuan ini terkumpul dari OJK dan IJK beserta para pegawainya,” kata Wimboh Santoso, Ketua Dewan Komisioner OJK dalam siaran pers, Senin (13/8).