KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menjatuhkan sanksi pencabutan izin usaha kepada PT Pracico Multi Finance sebagaimana Keputusan dewan komisioner Nomor KEP-24/D.05/2020 tanggal 15 Juni 2020. Dalam surat keputusan yang ditetapkan Deputi Komisioner Pengawas Industri Keuangan Non-Bank (IKNB) OJK I Anggar Budhi Nuraini, Rabu (17/6), menyebutkan bahwa pencabutan izin usaha itu berlaku sejak tanggal surat keputusan tersebut ditetapkan. Baca Juga: BRI akan dapat jatah penempatan uang negara terbanyak
Atas keputusan tersebut, perusahaan dilarang melakukan kegiatan usaha di bidang pembiayaan dan wajib menyelesaikan hak serta kewajiban sesuai ketentuan perundang–undangan yang berlaku. Diantaranya, perusahaan harus menyelesaikan hak dan kewajiban kepada berbagai pihak seperti pasangan usaha, debitur, investor dana ventura dan kreditur atau pemberi dana yang berkepentingan. Kemudian, perusahaan harus memberikan informasi secara jelas kepada semua pihak mengenai mekanisme penyelesaian hak dan kewajiban tersebut. “Selanjutnya menyediakan pusat informasi dan pengaduan nasabah di internal perusahaan,” tulis surat keputusan itu, dalam situs resmi OJK, Jumat (19/6).