JAKARTA. Dana repatriasi yang masuk melalui kebijakan pengampunan pajak atau tax amnesty semakin bertambah, walaupun masih tergolong sedikit. Memasuki bulan ketiga periode tarif terendah, dana asing tersebut mulai bergerak ke beberapa instrumen investasi. Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Nurhaida mengatakan, dana repatriasi yang masuk melalui program amnesti pajak hingga saat ini mulai masuk ke beberapa instrumen investasi. Sejumlah dana repatriasi masuk ke instrumen reksadana penyertaan terbatas (RDPT). Bahkan ada juga yang sedang proses masuk ke instrumen dana investasi real estate (DIRE). "Tentu kami lihat nanti dekati September dan Oktober mungkin ada yang masuk lagi," kata Nurhaida, akhir pekan lalu.
OJK: Dana repariasi masuk ke reksadana & DIRE
JAKARTA. Dana repatriasi yang masuk melalui kebijakan pengampunan pajak atau tax amnesty semakin bertambah, walaupun masih tergolong sedikit. Memasuki bulan ketiga periode tarif terendah, dana asing tersebut mulai bergerak ke beberapa instrumen investasi. Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Nurhaida mengatakan, dana repatriasi yang masuk melalui program amnesti pajak hingga saat ini mulai masuk ke beberapa instrumen investasi. Sejumlah dana repatriasi masuk ke instrumen reksadana penyertaan terbatas (RDPT). Bahkan ada juga yang sedang proses masuk ke instrumen dana investasi real estate (DIRE). "Tentu kami lihat nanti dekati September dan Oktober mungkin ada yang masuk lagi," kata Nurhaida, akhir pekan lalu.