JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendorong agen Layanan Keuangan Tanpa Kantor (Laku Pandai) bank ke depan bisa semakin banyak yang bisa berfungsi sebagai referral kredit. Referral kredit ini adalah agen yang berfungsi sebagai kepanjangan bank dalam penyaluran kredit. Muliaman Hadad, Ketua Dewan Komisioner OJK mengakui, saat ini masih belum banyak bank yang menyalurkan kredit melalui Laku Pandai. “Hal ini terkait dengan kehati-hatian bank,” ujar Muliaman ketika ditemui dalam acara FGD, akses keuangan dalam mendukung ekonomi berkeadilan, Selasa (23/5).
OJK dorong bank salurkan kredit lewat Laku Pandai
JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendorong agen Layanan Keuangan Tanpa Kantor (Laku Pandai) bank ke depan bisa semakin banyak yang bisa berfungsi sebagai referral kredit. Referral kredit ini adalah agen yang berfungsi sebagai kepanjangan bank dalam penyaluran kredit. Muliaman Hadad, Ketua Dewan Komisioner OJK mengakui, saat ini masih belum banyak bank yang menyalurkan kredit melalui Laku Pandai. “Hal ini terkait dengan kehati-hatian bank,” ujar Muliaman ketika ditemui dalam acara FGD, akses keuangan dalam mendukung ekonomi berkeadilan, Selasa (23/5).