OJK Kantongi Rencana IPO dari 80 Calon Emiten Senilai Rp 11,38 Triliun



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melaporkan masih ada 80 rencana penawaran umum saham perdana alias initial public offering (IPO) dalam pipeline dengan penghimpunan dana senilai Rp 11,38 triliun.

Kepala Eksekutif Pasar Modal, Keuangan Derivatif dan Bursa Karbon OJK Inarno Djajadi menuturkan penghimpunan dana di pasar modal masih dalam tren yang positif. 

"Per 30 April 2024, nilai penawaran umum mencapai Rp 77,64 triliun dengan 17 emiten baru," ucap dia dalam konferensi pers secara daring, Senin (13/5). 


Baca Juga: Bos Barito (BREN) Buka Suara Soal Lonjakan Harga Saham Hingga Jadi Top Market Cap

Inarno bilang dalam pipeline OJK masih ada 139 rencana penawaran umum dengan nilai indikatif sebesar Rp 54,33 triliun. Ini menunjuKkan tren penggalangan dana ke depannya masih tinggi. 

Di antaranya ada IPO dari emiten baru sebanyak 80 perusahaan. Kemudian 11 perusahaan akan melakukan Penawaran Umum Terbatas (PUT) senilai Rp 5,64 triliun. 

Lalu, 10 rencana penawaran umum efek bersifat utang dan/atau sukuk (EBUS) sebesar Rp 10,06 triliun.

Baca Juga: Simak Prospek Kinerja dan Strategi Ekspansi Multi Hanna (MHKI) Pasca IPO

Terakhir, terdapat 37 rencana penerbitan PUB EBIS Tahap I & II senilai Rp 4,01 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli