KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera bisa beroperasi normal, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mulai bicara soal pengurus tetap yang akan memimpin perusahaan tersebut. Baik itu level dewan komisaris maupun direksi. Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso bilang, proses pemilihan dan penetapan direksi baru AJB BUmiputera diharapkan dapat rampung dalam waktu yang tidak terlalu lama. Dengan begitu bisa guna meningkatkan kinerja asuransi berbentuk usaha mutual ini. Nah sesuai dengan anggran dasar AJB Bumiputera, pihak yang berhak untuk mengajukan direksi dan komisaris di perusahaan tersebut adalah Badan Perwakilan Anggota alias BPA. Karena itu pihaknya akan berkoordinasi agar BPA bisa mulai mencari calon-calon yang potensial.
OJK koordinasi soal manajemen tetap di AJB Bumiputera
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera bisa beroperasi normal, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mulai bicara soal pengurus tetap yang akan memimpin perusahaan tersebut. Baik itu level dewan komisaris maupun direksi. Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso bilang, proses pemilihan dan penetapan direksi baru AJB BUmiputera diharapkan dapat rampung dalam waktu yang tidak terlalu lama. Dengan begitu bisa guna meningkatkan kinerja asuransi berbentuk usaha mutual ini. Nah sesuai dengan anggran dasar AJB Bumiputera, pihak yang berhak untuk mengajukan direksi dan komisaris di perusahaan tersebut adalah Badan Perwakilan Anggota alias BPA. Karena itu pihaknya akan berkoordinasi agar BPA bisa mulai mencari calon-calon yang potensial.