KONTAN.CO.ID - SURABAYA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) masih terus membahas rencana disgorgement dan disgorgement fund. Hal itu masih terus berjalan sebagai bagian dari usaha otoritas memberikan perlindungan bagi investor saham di pasar modal. Hingga saat ini OJK masih pada tahap membahas administrator atau pengelola disgorgement fund. Nantinya administrator bertugas menampung dana, menata administrasi dan mendistribusikan dana disgorgement yang dihimpun. Direktur Pasar Modal OJK Hoesen bilang, pengelola disgorgement fund merupakan lembaga yang terpisah dari otoritas pasar modal yang saat ini sudah ada. “Sedang disusun dan diaudit (calon pengurus dan pengelolanya). Lembaganya dipisah supaya ketika nanti menghimpun dana, tidak tercampur. Maka butuh administrasi yang bagus,” kata Hoesen dalam acara Capital Market Summit and Expo di Dyandra Convention Centre, Surabaya, Sabtu (27/4).
OJK: Pembahasan disgorgement fund masih bergulir
KONTAN.CO.ID - SURABAYA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) masih terus membahas rencana disgorgement dan disgorgement fund. Hal itu masih terus berjalan sebagai bagian dari usaha otoritas memberikan perlindungan bagi investor saham di pasar modal. Hingga saat ini OJK masih pada tahap membahas administrator atau pengelola disgorgement fund. Nantinya administrator bertugas menampung dana, menata administrasi dan mendistribusikan dana disgorgement yang dihimpun. Direktur Pasar Modal OJK Hoesen bilang, pengelola disgorgement fund merupakan lembaga yang terpisah dari otoritas pasar modal yang saat ini sudah ada. “Sedang disusun dan diaudit (calon pengurus dan pengelolanya). Lembaganya dipisah supaya ketika nanti menghimpun dana, tidak tercampur. Maka butuh administrasi yang bagus,” kata Hoesen dalam acara Capital Market Summit and Expo di Dyandra Convention Centre, Surabaya, Sabtu (27/4).