KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat segmen pembiayaan modal kerja menjadi penopang pertumbuhan piutang di perusahaan pembiayaan. Per semester I-2024, OJK mencatat piutang pembiayaan multifinance tumbuh sebesar 10,72% secara tahunan menjadi Rp 492,17 triliun. Angka ini turun jika dibandingkan bulan sebelumnya yang mencapai 11,21%. Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya OJK Agusman mengatakan meskipun ada sedikit penurunan dibanding bulan Mei 2024 namun perusahaan pembiayaan masih bisa bertumbuh, salah satunya dengan pembiayaan ke sektor produktif atau modal kerja.
OJK: Pembiayaan Modal Kerja Menopang Pertumbuhan Pembiayaan Multifinance
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat segmen pembiayaan modal kerja menjadi penopang pertumbuhan piutang di perusahaan pembiayaan. Per semester I-2024, OJK mencatat piutang pembiayaan multifinance tumbuh sebesar 10,72% secara tahunan menjadi Rp 492,17 triliun. Angka ini turun jika dibandingkan bulan sebelumnya yang mencapai 11,21%. Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya OJK Agusman mengatakan meskipun ada sedikit penurunan dibanding bulan Mei 2024 namun perusahaan pembiayaan masih bisa bertumbuh, salah satunya dengan pembiayaan ke sektor produktif atau modal kerja.