JAKARTA. Di tahun kambing kayu ini, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) punya pekerjaan rumah untuk merevitalisasi bisnis modal ventura. Jika tidak ada aral melintang, wasit industri keuangan ini akan mengembangkan aktivitas usaha equity partnership yang dilakoni modal ventura selama ini ke pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Menurut Dumoly F Pardede, Deputi Komisioner Pengawas Industri Keuangan Non Bank OJK, modal ventura berperan penting dalam mendukung pemberdayaan UMKM. Sayangnya, selama ini, regulator tidak memberikan akses yang cukup bagi pelaku usaha modal ventura ke program pemerintah, seperti Kredit Usaha Rakyat (KUR). Jangan heran, apabila pertumbuhan industri modal ventura tidak seberapa kalau dibandingkan dengan sektor industri keuangan non bank lainnya yang tumbuh mengkilap. “Kami tidak memberikan modal ventura akses ke program pemerintah. Alhasil, mereka juga tidak berkembang. Karenanya, kami ingin mengembangkan portfolio bisnis mereka, modal ventura direvitalisasi,” ujarnya, beberapa waktu lalu.
OJK revitalisasi bisnis modal ventura
JAKARTA. Di tahun kambing kayu ini, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) punya pekerjaan rumah untuk merevitalisasi bisnis modal ventura. Jika tidak ada aral melintang, wasit industri keuangan ini akan mengembangkan aktivitas usaha equity partnership yang dilakoni modal ventura selama ini ke pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Menurut Dumoly F Pardede, Deputi Komisioner Pengawas Industri Keuangan Non Bank OJK, modal ventura berperan penting dalam mendukung pemberdayaan UMKM. Sayangnya, selama ini, regulator tidak memberikan akses yang cukup bagi pelaku usaha modal ventura ke program pemerintah, seperti Kredit Usaha Rakyat (KUR). Jangan heran, apabila pertumbuhan industri modal ventura tidak seberapa kalau dibandingkan dengan sektor industri keuangan non bank lainnya yang tumbuh mengkilap. “Kami tidak memberikan modal ventura akses ke program pemerintah. Alhasil, mereka juga tidak berkembang. Karenanya, kami ingin mengembangkan portfolio bisnis mereka, modal ventura direvitalisasi,” ujarnya, beberapa waktu lalu.