KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut, terdapat 121,47 juta rekening pengguna fintech peer to peer (P2P) lending per Desember 2023. Kepala Departemen Pengawasan Lembaga Keuangan Mikro dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya OJK Edi Setijawan mengatakan angka itu naik 1,04% secara Month on Month (MoM). Secara rinci, Edi menjelaskan akumulasi rekening borrower mencapai 120,26 juta atau naik 1,02% MoM pada Desember 2023, dengan rekening aktif sebesar 18,09 juta. "Adapun akumulasi rekening lender mencapai 1,21 juta atau naik 3,37% MoM, dengan rekening aktif sebanyak 141,826," ucapnya dalam webinar ICMI Pusat, Jumat (16/2).
OJK Sebut Terdapat 121,47 Juta Rekening Pengguna Fintech Lending Per Desember 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut, terdapat 121,47 juta rekening pengguna fintech peer to peer (P2P) lending per Desember 2023. Kepala Departemen Pengawasan Lembaga Keuangan Mikro dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya OJK Edi Setijawan mengatakan angka itu naik 1,04% secara Month on Month (MoM). Secara rinci, Edi menjelaskan akumulasi rekening borrower mencapai 120,26 juta atau naik 1,02% MoM pada Desember 2023, dengan rekening aktif sebesar 18,09 juta. "Adapun akumulasi rekening lender mencapai 1,21 juta atau naik 3,37% MoM, dengan rekening aktif sebanyak 141,826," ucapnya dalam webinar ICMI Pusat, Jumat (16/2).