KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/ Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) memprediksi tingkat okupansi hotel pada saat libur ramadan hingga lebaran bisa di atas 70% tahun ini. Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama Kemenparekraf/Baparekraf Nia Niscaya mengatakan hal ini terjadi seiring dengan meningkatnya jumlah pemudik tahun ini yang diperkirakan mencapai 200 juta orang. "Berkaca dari okupansi jelang lebaran 2023, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) mencatat okupansi di hotel kota tujuan favorit sudah lebih dari 70%," jelas Nia dalam gelaran wicara daring The Weekly Brief With Sandi Uno di Jakarta, Senin (4/3).
Okupansi Hotel Diprediksi di Atas 70% pada Libur Lebaran 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/ Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) memprediksi tingkat okupansi hotel pada saat libur ramadan hingga lebaran bisa di atas 70% tahun ini. Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama Kemenparekraf/Baparekraf Nia Niscaya mengatakan hal ini terjadi seiring dengan meningkatnya jumlah pemudik tahun ini yang diperkirakan mencapai 200 juta orang. "Berkaca dari okupansi jelang lebaran 2023, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) mencatat okupansi di hotel kota tujuan favorit sudah lebih dari 70%," jelas Nia dalam gelaran wicara daring The Weekly Brief With Sandi Uno di Jakarta, Senin (4/3).