KONTAN.CO.ID - LONDON. OPEC dan sekutu yang tergabung dalam OPEC+, akhirnya sepakat untuk memperpanjang rekor pemangkasan produksi minyak hingga bulan Juli mendatang. Artinya, di bulan Juli mendatang, pemotongan produksi minyak masih 9,7 barel per hari (bph). Seperti diketahui, pada pertemuan bulan April lalu, OPEC+ sepakat memangkas produksi minyak sebesar 9,7 juta barel per hari (bph) pada bulan Mei dan Juni, kemudian untuk Juli hingga Desember sebesar 7,7 juta bph. Dalam pertemuan yang dilaksanakan Sabtu (6/6) tersebut juga menuntut Nigeria dan Irak, yang masih mencetak kelebihan kuota produksi di bulan Mei dan Juni, mengimbangi pemotongan tambahan pada bulan Juli hingga September mendatang.
OPEC+ akhirnya sepakat pemangkasan produksi minyak 9,7 juta bph hingga Juli
KONTAN.CO.ID - LONDON. OPEC dan sekutu yang tergabung dalam OPEC+, akhirnya sepakat untuk memperpanjang rekor pemangkasan produksi minyak hingga bulan Juli mendatang. Artinya, di bulan Juli mendatang, pemotongan produksi minyak masih 9,7 barel per hari (bph). Seperti diketahui, pada pertemuan bulan April lalu, OPEC+ sepakat memangkas produksi minyak sebesar 9,7 juta barel per hari (bph) pada bulan Mei dan Juni, kemudian untuk Juli hingga Desember sebesar 7,7 juta bph. Dalam pertemuan yang dilaksanakan Sabtu (6/6) tersebut juga menuntut Nigeria dan Irak, yang masih mencetak kelebihan kuota produksi di bulan Mei dan Juni, mengimbangi pemotongan tambahan pada bulan Juli hingga September mendatang.