Operasikan diler baru di Tuban, Mitsubishi bidik penjualan 52 unit per bulan



KONTAN.CO.ID - TUBAN. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC) di Indonesia yang bekerja sama dengan PT Sun Star Motor resmi membuka diler barunya di Tuban, Jawa Timur, Kamis (16/8).

Setia Hariadi, Head of Dealer Development Department MMKSI mengatakan, pangsa pasar di Jawa Timur khususnya area Karesidenan Bojonegoro untuk market share Pajero Sport dan Xpander terbilang lebih besar dari skala nasional. Karena itu, diler ini dihadirkan.

“Pada semester I-2018 saja market sales area Karesidenan Bojonegoro untuk Pajero Sport hampir 60,3% atau terjual sebanyak 334 unit dan Xpander 20,9% atau sekitar 37 unit. Ini kan menunjukkan bahwa pasarnya memang bagus,” ujarnya saat konfrensi pers grand opening diler Mitsubishi Sun Motor, Kamis (16/8).


Menurutnya, selama ini sudah ada outlet di Tuban hanya saja fungsinya bukan sebagai diler hanya outlet yang menjual produk komersial saja, namun karena penjualannya sangat bagus, sehingga diputuskan untuk membuka diler baru ini yang juga diharapkan dapat memberi layanan terbaik bagi konsumen.

“Karena diler Tuban yang kami dirikan ini tidak hanya show room saja, tapi ada service, dan spare part juga yang bisa dimanfaatkan oleh konsumen,” ujarnya.

Selain itu, tambah Hariadi setidaknya dengan adanya diler ini perusahaan menargetkan bisa menjual kendaraan berpenumpang setidaknya 52 unit dalam sebulannya.

“Kita harapkan minimal bisa menjual 52 unit baik itu dari Pajero Sport, Xpander Outlander Sport maupun Triton yang memang kami utamakan untuk penjualan di diler Tuban ini,” ujarnya.

Guna meningkatkan penjualan, lanjut Hariadi Mitsubishi juga akan membantu diler ini dalam penyediaan barang yang lebih banyak.

Sementara Eddy Sapto Harjono, Branch Manager diler Tuban mengatakan, guna mencapai target tersebut perusahaan juga akan melakukan berbagai strategi sah satunya mengikuti pameran-pameran di sebuah pusat perbelanjaan.

“Untuk tahap pertama ini kami sudah kontrak satu tahun untuk pameran di salah satu pusat perbelanjaan bahkan kami juga akan hadir saat car free day guna mendemokan bahwa kami sudah hadir di Tuban,” ujarnya.

Sayangnya, ia tidak menyebutkan berapa target transaksi atau kontribusi pendapatan dari diler Tuban pada total penjualan Mitsubishi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Narita Indrastiti