JAKARTA. Karyawan PT Freeport Indonesia yang berada di area tambang Tembagapura, Papua kembali menjalankan aktivitas produksi, setelah manajemen perusahaan menghentikan operasi sejak 23 Februari lalu. “Freeport Indonesia telah memulai kembali kegiatan produksinya sejak Senin 12 Maret,” kata Ramdani Sirait, Juru Bicara Freeport Indonesia dalam pesan pendeknya kepada KONTAN, Rabu (14/3). Sebelumnya, manajemen perusahaan tambang ini menghentikan operasional perusahaan karena adanya perseteruan karyawan pendukung aksi mogok September 2011 lalu, dengan karyawan - yang tidak ikut mogok.
Karyawan Freeport kembali masuk kerja
JAKARTA. Karyawan PT Freeport Indonesia yang berada di area tambang Tembagapura, Papua kembali menjalankan aktivitas produksi, setelah manajemen perusahaan menghentikan operasi sejak 23 Februari lalu. “Freeport Indonesia telah memulai kembali kegiatan produksinya sejak Senin 12 Maret,” kata Ramdani Sirait, Juru Bicara Freeport Indonesia dalam pesan pendeknya kepada KONTAN, Rabu (14/3). Sebelumnya, manajemen perusahaan tambang ini menghentikan operasional perusahaan karena adanya perseteruan karyawan pendukung aksi mogok September 2011 lalu, dengan karyawan - yang tidak ikut mogok.