KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PLN (Persero) menyampaikan dukungannya terhadap langkah pemerintah membentuk Holding Geothermal Indonesia (HGI) untuk mempercepat dan mengoptimalkan pengembangan potensi panas bumi di dalam negeri. Executive Vice President Komunikasi Korporat dan CSR PLN, Agung Murdifi memastikan, PLN mendukung rencana pemerintah mengonsolidasikan entitas-entitas usaha yang selama ini mengelola energi panas bumi ke dalam HGI. “Sebab, tujuan utama dari pembentukan holding ini bukan untuk mengerdilkan satu sama lain, melainkan justru untuk membesarkan setiap entitas dan menggarap potensi panas bumi sebesar-besarnya," kata Agung dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Jumat (6/8).
Optimalkan penggunaan panas bumi, PLN dukung pembentukan holding geothermal Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PLN (Persero) menyampaikan dukungannya terhadap langkah pemerintah membentuk Holding Geothermal Indonesia (HGI) untuk mempercepat dan mengoptimalkan pengembangan potensi panas bumi di dalam negeri. Executive Vice President Komunikasi Korporat dan CSR PLN, Agung Murdifi memastikan, PLN mendukung rencana pemerintah mengonsolidasikan entitas-entitas usaha yang selama ini mengelola energi panas bumi ke dalam HGI. “Sebab, tujuan utama dari pembentukan holding ini bukan untuk mengerdilkan satu sama lain, melainkan justru untuk membesarkan setiap entitas dan menggarap potensi panas bumi sebesar-besarnya," kata Agung dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Jumat (6/8).