KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis kartu pembiayaan syariah masih memiliki peluang besar. Lantaran hingga sekarang, baru ada dua pemain yang mengagarap bisnis ini. Melalui unit usaha syariah (UUS), PT CIMB Niaga Tbk terus memacu kartu pembiayaan. Direktur Syariah Banking CIMB Niaga Pandji P. Djajanegara mengatakan Syariah Card CIMB Niaga yang diluncurkan sejak November 2010 masih bagus. "Meskipun hanya dengan satu tipe kartu yaitu Syariah Gold Card dalam tiga tahun terakhir terus mengalami pertumbuhan. Hal ini terlihat dengan terus meningkatnya Portfolio, Jumlah Kartu dan Sales Volume yang dihasilkan," ujar Pandji kepada Kontan.co.id, Jumat (26/10).
Outstanding kartu pembiayaan UUS CIMB Niaga tumbuh 15,59% di September 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis kartu pembiayaan syariah masih memiliki peluang besar. Lantaran hingga sekarang, baru ada dua pemain yang mengagarap bisnis ini. Melalui unit usaha syariah (UUS), PT CIMB Niaga Tbk terus memacu kartu pembiayaan. Direktur Syariah Banking CIMB Niaga Pandji P. Djajanegara mengatakan Syariah Card CIMB Niaga yang diluncurkan sejak November 2010 masih bagus. "Meskipun hanya dengan satu tipe kartu yaitu Syariah Gold Card dalam tiga tahun terakhir terus mengalami pertumbuhan. Hal ini terlihat dengan terus meningkatnya Portfolio, Jumlah Kartu dan Sales Volume yang dihasilkan," ujar Pandji kepada Kontan.co.id, Jumat (26/10).