KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan peer to peer (P2P) lending PT Pinduit Teknologi Indonesia alias Pintek meraih pendanaan tahap awal atau seed funding dari Accion Venture Lab. Dana tersebut akan digunakan untuk inovasi pengembangan teknologi dan platformnya sebagai solusi kebutuhan siswa dan lembaga pendidikan yang kekurangan pada masa pandemi Covid-19. Ioann Fainsilber, Co-Founder dan Direktur Pintek mengatakan, Pintek ingin terus mendukung misi pemerintah Indonesia untuk pendidikan walaupun pada masa penuh tantangan yang kita hadapi seperti sekarang. :Melalui kerjasama dengan berbagai pihak, dari orang tua siswa hingga mitra institusi pendidikan, kami terus berusaha memberikan produk finansial terbaik bagi mereka dan mendukung terwujudnya pendidikan berkualitas. Pada situasi seperti ini, kami ingin meyakinkan masyarakat untuk tidak khawatir pada pengeluaran biaya pendidikan, karena kami akan hadir untuk selalu siap membantu,” kata Ioann dalam keterangan tertulis, Kamis (14/5).
P2P lending Pintek raih pendanaan seed funding dari Accion Venture Lab
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan peer to peer (P2P) lending PT Pinduit Teknologi Indonesia alias Pintek meraih pendanaan tahap awal atau seed funding dari Accion Venture Lab. Dana tersebut akan digunakan untuk inovasi pengembangan teknologi dan platformnya sebagai solusi kebutuhan siswa dan lembaga pendidikan yang kekurangan pada masa pandemi Covid-19. Ioann Fainsilber, Co-Founder dan Direktur Pintek mengatakan, Pintek ingin terus mendukung misi pemerintah Indonesia untuk pendidikan walaupun pada masa penuh tantangan yang kita hadapi seperti sekarang. :Melalui kerjasama dengan berbagai pihak, dari orang tua siswa hingga mitra institusi pendidikan, kami terus berusaha memberikan produk finansial terbaik bagi mereka dan mendukung terwujudnya pendidikan berkualitas. Pada situasi seperti ini, kami ingin meyakinkan masyarakat untuk tidak khawatir pada pengeluaran biaya pendidikan, karena kami akan hadir untuk selalu siap membantu,” kata Ioann dalam keterangan tertulis, Kamis (14/5).