Pabrik Jaguar Land Rover mulai masuk China



LONDON. Jaguar Land Rover resmi menggandeng perusahaan China, Chery, untuk memproduksi mobil di luar Inggris untuk pertama kalinya.

Produsen mobil mewah asal Inggris tersebut berencana memulai proses produksi tersebut pada 2015 di pabrik baru yang tengah dibangun di kawasan Changshu, di dekat Shanghai. Jaguar Land Rover juga mengutarakan niatnya untuk membangun pusat riset di China. Fasilitas di dekat Shanghai ini diperkirakan selesai dibangun pada 2014.

Banyak yang melihat, keputusan Jaguar Land Rover masuk ke Negeri tirai bambu menjadi pertanda makin pentingnya pasar dalam negeri China.


Meski krisis global terjadi di mana-mana, penjualan mobil Jaguar dan Land Rover melejit hampir 80% tahun ini di China, melebihi penjualan di Inggris dan Amerika Utara.

Meski Asia menjadi pasar potensial, juru bicara Jaguar Land Rover meyakinkan bahwa pihaknya belum akan memindahkan pusat produksi ke luar Inggris.

Menurutnya pabrik di China akan memproduksi model-model Jaguar dan Land Rover yang telah ada di pasar dan juga membuat model yang hanya akan dilempar untuk pasar China. Jaguar Land Rover telah memiliki pabrik di India namun suku cadang mobil yang dibuat di sini masih didatangkan dari Inggris.

Editor: