JAKARTA. PT Cemindo Gemilang sedang merampungkan tahap akhir pembangunan pabrik Semen Merah Putih yang berada di Ciwandan, Cilegon, Banten. Semua mesin dan peralatan penunjang produksi semen telah terpasang sejak akhir Januari 2014 lalu. “Saat ini penyelesaian tahap akhir sedang dilakukan.” ujar Direktur Utama PT Cemindo Gemilang, Aan Selamat, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (12/3). Pabrik Semen Merah Putih di Ciwandan ini nantinya akan memiliki kapasitas produksi sebesar 750.000 ton semen per tahun, dan merupakan Grinding Plant Semen Merah Putih pertama yang beroperasi di Indonesia.
Pabrik semen Merah Putih siap beroperasi
JAKARTA. PT Cemindo Gemilang sedang merampungkan tahap akhir pembangunan pabrik Semen Merah Putih yang berada di Ciwandan, Cilegon, Banten. Semua mesin dan peralatan penunjang produksi semen telah terpasang sejak akhir Januari 2014 lalu. “Saat ini penyelesaian tahap akhir sedang dilakukan.” ujar Direktur Utama PT Cemindo Gemilang, Aan Selamat, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (12/3). Pabrik Semen Merah Putih di Ciwandan ini nantinya akan memiliki kapasitas produksi sebesar 750.000 ton semen per tahun, dan merupakan Grinding Plant Semen Merah Putih pertama yang beroperasi di Indonesia.