JAKARTA. PT Resources Alam Indonesia Tbk (KKGI) mencetak pertumbuhan laba bersih hingga 418,8% di tahun lalu. Laporan keuangan KKGI hasil audit menunjukkan, laba bersih perseroan naik dari Rp 32 miliar menjadi Rp 166 miliar di akhir 2010.Melejitnya laba bersih perseroan seiring lonjakan pendapatan yang diperoleh di tahun lalu. Pendapatan BORN naik 138,4% menjadi Rp 969,4 miliar pada tahun lalu.Kepala Investor Relations KKGI Eric Tirtana dalam keterbukaan informasi BEI menyebut, produksi perseroan yang lebih besar dan harga jual rata-rata yang lebih tinggi, menjadi dua faktor penggerak naiknya pendapatan perseroan di 2010. Tahun lalu, volume produksi KKGI naik dari 1,008 juta ton menjadi Rp 2,249 juta ton. Sedangkan, rata-rata harga jual naik 19,4% menjadi US$ 48,1 per ton.Akibatnya, pendapatan kotor KKGI pun melesat hingga 233% menjadi 476,8 miliar. Apalagi, rata-rata biaya produksi turun 8,4% menjadi US$ 24 per metrik ton. Skala produksi yang besar menghasilkan volume produksi yang lebih besar.Laba usaha pun melesat dari Rp 45 miliar menjadi Rp 220,7 miliar di 2010. Sehingga, perseroan berhasil mencetak laba bersih lebih empat kali lipat.Adapun, kas perseroan juga tumbuh dari Rp 8,7 miliar di 2009, menjadi Rp 132,1 miliar di tahun lalu. Hingga perdagangan pukul 14.39 WIB, saham KKGI naik 0,68% ke level Rp 3.700 per saham.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Pada 2010, KKGI cetak laba bersih hingga 418%
JAKARTA. PT Resources Alam Indonesia Tbk (KKGI) mencetak pertumbuhan laba bersih hingga 418,8% di tahun lalu. Laporan keuangan KKGI hasil audit menunjukkan, laba bersih perseroan naik dari Rp 32 miliar menjadi Rp 166 miliar di akhir 2010.Melejitnya laba bersih perseroan seiring lonjakan pendapatan yang diperoleh di tahun lalu. Pendapatan BORN naik 138,4% menjadi Rp 969,4 miliar pada tahun lalu.Kepala Investor Relations KKGI Eric Tirtana dalam keterbukaan informasi BEI menyebut, produksi perseroan yang lebih besar dan harga jual rata-rata yang lebih tinggi, menjadi dua faktor penggerak naiknya pendapatan perseroan di 2010. Tahun lalu, volume produksi KKGI naik dari 1,008 juta ton menjadi Rp 2,249 juta ton. Sedangkan, rata-rata harga jual naik 19,4% menjadi US$ 48,1 per ton.Akibatnya, pendapatan kotor KKGI pun melesat hingga 233% menjadi 476,8 miliar. Apalagi, rata-rata biaya produksi turun 8,4% menjadi US$ 24 per metrik ton. Skala produksi yang besar menghasilkan volume produksi yang lebih besar.Laba usaha pun melesat dari Rp 45 miliar menjadi Rp 220,7 miliar di 2010. Sehingga, perseroan berhasil mencetak laba bersih lebih empat kali lipat.Adapun, kas perseroan juga tumbuh dari Rp 8,7 miliar di 2009, menjadi Rp 132,1 miliar di tahun lalu. Hingga perdagangan pukul 14.39 WIB, saham KKGI naik 0,68% ke level Rp 3.700 per saham.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News