KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Simak cara mengatasi transaksi gagal di BRImo untuk pemula. Layanan perbankan dari perangkat seluler tentu sedang digemari oleh nasabah. BRImo merupakan salah satu aplikasi mobile banking yang memudahkan nasabah BRI untuk melakukan berbagai transaksi perbankan secara cepat dan praktis. Namun, seperti halnya teknologi lainnya, terkadang pengguna mengalami kendala berupa transaksi yang gagal. Permasalahan ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari gangguan jaringan, kesalahan pengaturan, hingga batas transaksi harian yang terlampaui.
Baca Juga: 3 Cara Aktivasi Kembali Kartu ATM BRI Disable Tanpa Pergi ke Bank Jika transaksi pada BRImo (aplikasi mobile banking BRI) mengalami kegagalan, biasanya disertai dengan kode kesalahan (error code) yang mengindikasikan masalah spesifik.
Penyebab Umum Transaksi Gagal di BRImo
Ada beberapa penyebab yang dapat terjadi pada pengguna BRImo di bawah ini.
- Koneksi Internet Tidak Stabil: BRImo memerlukan koneksi internet yang stabil. Jika koneksi lemah atau terputus, transaksi bisa gagal.
- Sistem BRI Sedang Maintenance: Kadang, aplikasi BRImo atau sistem bank BRI sedang dalam proses pemeliharaan (maintenance), sehingga transaksi tidak bisa dilakukan.
- Saldo Tidak Cukup: Pastikan saldo di rekening cukup untuk menyelesaikan transaksi.
- Batas Transaksi Harian Terlampaui: Setiap jenis transaksi memiliki batas maksimal harian. Jika batas tersebut terlampaui, transaksi akan ditolak.
- Aplikasi BRImo Tidak Diperbarui: Jika aplikasi belum diperbarui ke versi terbaru, hal ini bisa mempengaruhi kinerja aplikasi dan menyebabkan transaksi gagal.
Setelah mengetahui penyebab transaksi gagal, Anda bisa memperhatikan kode error yang muncul pada saat transaksi. Anda dapat mencatat kode error untuk melakukan pelaporan ke customer service BRImo.
Cara Mengatasi Transaksi Gagal di BRImo
Ada beberapa cara mengatasi Transaksi Gagal di BRImo 1. Periksa Koneksi Internet Pastikan Anda memiliki koneksi internet yang stabil sebelum melakukan transaksi. 2. Coba Logout dan Login Ulang Terkadang masalah bisa teratasi hanya dengan logout dari aplikasi dan login kembali. 3. Update Aplikasi BRImo Pastikan Anda menggunakan versi terbaru dari aplikasi BRImo. Perbarui aplikasi melalui Play Store (Android) atau App Store (iOS). 4. Cek Saldo dan Batas Transaksi Harian Pastikan saldo cukup dan batas transaksi harian Anda belum terlampaui. 5. Coba Kembali Setelah Beberapa Saat Jika masalah disebabkan oleh maintenance atau overload server, cobalah lagi setelah beberapa saat. 6. Hubungi Call Center BRI Jika masalah berlanjut, Anda bisa menghubungi call center BRI di 14017 atau datang ke cabang BRI terdekat untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut. Pastikan Anda menjaga kerahasiaan identitas, nama, hingga kode CVV yang berada pada kartu ATM BRI Anda.
Itulah penjelasan terkait mengatasi transaksi gagal di BRImo yang perlu diketahui oleh nasabah pemegang layanan mobile banking ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News