KONTAN.CO.ID - PT. Pamerindo Indonesia kembali menggelar seri pameran Manufacturing Surabaya. Pameran tersebut berlangsung mulai dari 14 hingga 16 Juli 2022 di Grand City Convention & Exhibition Center, Surabaya. Disana ada 181 merek terkemuka di industri manufaktur yang siap memanjakan mata pengunjung. Tujuan diselenggarakan pameran ini mengajak pengunjung melihat geliat pertumbuhan bisnis manufaktur secara nasional. Tepatnya, kawasan industri di Jawa Timur memegang peranan yang penting menjadi penyokong Produk Domestik Bruto, 30,6% berasal dari sektor manufaktur. Lia Indriasari, Events Director, PT Pamerindo mengutarakan, ‘Manufuctaring Surabaya 2022’ adalah wujud dari komitmen Pamerindo Indonesia untuk mendukung perkembangan dan pertumbuhan kawasan industri di Jawa Timur sebagai industri yang memimpin di sektor manufaktur. “Terlaksananya pameran menjadi salah satu upaya mendorong pertumbuhan industri lokal di tengah upaya resiliensi dan memberi pengayoman terhadap daya saing sektor manufaktur lokal,” tutur Lia dalam konferensi pers (13/07/2022).
Pamerindo Gelar Pameran Manufacturing Guna Membangun Daya Saing Industri Lokal
KONTAN.CO.ID - PT. Pamerindo Indonesia kembali menggelar seri pameran Manufacturing Surabaya. Pameran tersebut berlangsung mulai dari 14 hingga 16 Juli 2022 di Grand City Convention & Exhibition Center, Surabaya. Disana ada 181 merek terkemuka di industri manufaktur yang siap memanjakan mata pengunjung. Tujuan diselenggarakan pameran ini mengajak pengunjung melihat geliat pertumbuhan bisnis manufaktur secara nasional. Tepatnya, kawasan industri di Jawa Timur memegang peranan yang penting menjadi penyokong Produk Domestik Bruto, 30,6% berasal dari sektor manufaktur. Lia Indriasari, Events Director, PT Pamerindo mengutarakan, ‘Manufuctaring Surabaya 2022’ adalah wujud dari komitmen Pamerindo Indonesia untuk mendukung perkembangan dan pertumbuhan kawasan industri di Jawa Timur sebagai industri yang memimpin di sektor manufaktur. “Terlaksananya pameran menjadi salah satu upaya mendorong pertumbuhan industri lokal di tengah upaya resiliensi dan memberi pengayoman terhadap daya saing sektor manufaktur lokal,” tutur Lia dalam konferensi pers (13/07/2022).