KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mata uang yen mampu menguat di tengah pelemahan mata uang utama lain. Salah satunya poundsterling yang harus melemah terhadap mata uang safe haven yen. Mengutip Bloomberg pada Kamis (3/1) pukul 23.25 WIB pasangan mata uang GBP/JPY melemah 1,06% di level 135,82. Menurut Analis Monex Invesment Futures, Ahmad Yudiawan, ketidakpastian Brexit membuat pasangan mata uang GBP/JPY melemah. “Memasuki tahun 2019, Inggris menghadapi dua pilihan sulit. Yaitu akan mengalami resesi atau terbebas dari sistem perdagangan dan perekonomian Uni Eropa,” kata Yudi kepada Kontan.co.id, Kamis (3/1). Sekadar informasi, per tanggal 29 Maret mendatang, Inggris akan melepaskan keanggotaannya di Uni Eropa. Tujuan Inggris lepas dari kawasan Uni Eropa tak lain adalah keinginan negara ini untuk independen dalam perekonomiannya. Pilihan ini rupanya membuat Inggris berada dalam dua pilihan.
Pamor yen sebagai safe haven mencuat, ini sebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mata uang yen mampu menguat di tengah pelemahan mata uang utama lain. Salah satunya poundsterling yang harus melemah terhadap mata uang safe haven yen. Mengutip Bloomberg pada Kamis (3/1) pukul 23.25 WIB pasangan mata uang GBP/JPY melemah 1,06% di level 135,82. Menurut Analis Monex Invesment Futures, Ahmad Yudiawan, ketidakpastian Brexit membuat pasangan mata uang GBP/JPY melemah. “Memasuki tahun 2019, Inggris menghadapi dua pilihan sulit. Yaitu akan mengalami resesi atau terbebas dari sistem perdagangan dan perekonomian Uni Eropa,” kata Yudi kepada Kontan.co.id, Kamis (3/1). Sekadar informasi, per tanggal 29 Maret mendatang, Inggris akan melepaskan keanggotaannya di Uni Eropa. Tujuan Inggris lepas dari kawasan Uni Eropa tak lain adalah keinginan negara ini untuk independen dalam perekonomiannya. Pilihan ini rupanya membuat Inggris berada dalam dua pilihan.