KONTAN.CO.ID - SEVEROMORSK. Pakta Pertahanan Atlantik Utara alias NATO bakal menempatkan 40.000 pasukan serta 15.000 item persenjataan dan perangkat keras militer di dekat perbatasan Rusia, terutama di wilayah Laut Hitam dan Baltik. Secara keseluruhan, "40.000 tentara dan 15.000 item persenjataan dan perangkat keras militer, termasuk pesawat strategis, akan terkonsentrasi di dekat perbatasan Rusia," kata Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu, Selasa (13/4), seperti dikutip TASS. Menurut dia, pasukan Amerika Serikat juga saat ini sedang bergerak dari Amerika Utara ke Eropa melalui Samudra Atlantik. "Pasukan di Eropa bergerak menuju perbatasan Rusia. Pasukan dikumpulkan di kawasan Laut Hitam dan Baltik," ujarnya.
Panas! NATO bakal menempatkan 40.000 pasukan di dekat perbatasan Rusia
KONTAN.CO.ID - SEVEROMORSK. Pakta Pertahanan Atlantik Utara alias NATO bakal menempatkan 40.000 pasukan serta 15.000 item persenjataan dan perangkat keras militer di dekat perbatasan Rusia, terutama di wilayah Laut Hitam dan Baltik. Secara keseluruhan, "40.000 tentara dan 15.000 item persenjataan dan perangkat keras militer, termasuk pesawat strategis, akan terkonsentrasi di dekat perbatasan Rusia," kata Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu, Selasa (13/4), seperti dikutip TASS. Menurut dia, pasukan Amerika Serikat juga saat ini sedang bergerak dari Amerika Utara ke Eropa melalui Samudra Atlantik. "Pasukan di Eropa bergerak menuju perbatasan Rusia. Pasukan dikumpulkan di kawasan Laut Hitam dan Baltik," ujarnya.