KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) meyakini ceruk pasar kantung plastik bertumbuh. Namun, untuk proyeksi tahun 2019, Tan Hendra, Direktur PBID mengaku belum dapat mempublikasikannya untuk sekarang. Sebab perusahaan masih menghadapi audit eksternal laporan keuangan disamping mempersiapkan beberapa strategi di tahun ini untuk menang di pasar. Kendati demikian, di 2019 ini pula kata Tan permintaan kantung plastik masih tetap berpotensi meningkat. Terpaan dari wacana cukai plastik tak menghalangi perseroan melakukan ekspansi dan memperlebar pasar. "Kondisi market 2019 masih ada permintaan yang stabil karena produk kantongan plastik merupakan kebutuhan pemakaian sehari-hari dan produk substitusi kantongan plastik yang masih minim," terang Tan kepada Kontan.co.id, Selasa (29/1).
Panca Budi (PBID) optimis permintaan kantung plastik stabil di tahun 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) meyakini ceruk pasar kantung plastik bertumbuh. Namun, untuk proyeksi tahun 2019, Tan Hendra, Direktur PBID mengaku belum dapat mempublikasikannya untuk sekarang. Sebab perusahaan masih menghadapi audit eksternal laporan keuangan disamping mempersiapkan beberapa strategi di tahun ini untuk menang di pasar. Kendati demikian, di 2019 ini pula kata Tan permintaan kantung plastik masih tetap berpotensi meningkat. Terpaan dari wacana cukai plastik tak menghalangi perseroan melakukan ekspansi dan memperlebar pasar. "Kondisi market 2019 masih ada permintaan yang stabil karena produk kantongan plastik merupakan kebutuhan pemakaian sehari-hari dan produk substitusi kantongan plastik yang masih minim," terang Tan kepada Kontan.co.id, Selasa (29/1).