KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perdagangan menyebut kondisi pandemi virus corona menghambat logistik internasional. Oleh karena itu, kegiatan ekspor impor menjadi ikut terpengaruh. Pasalnya terganggunya penjadwalan logistik memicu kondisi kelangkaan kontainer di sejumlah wilayah. "Akibat terganggunya skedul shipping liner akibat konjesti lalu lintas keluar masuk kapal pembawa kontainer, yang berdampak banyak kontainer yang tertumpuk di pelabuhan besar internasional, ujung-ujungnya penyediaan kontainer berkurang," ujar Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Didi Sumedi saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (3/9). Kondisi tersebut menjadi anomali di tengah pandemi Covid-19. Sebelumnya pada masa awal pandemi Covid-19 juga sempat terjadi kelangkaan kontainer akibat ditutupnya akses sejumlah negara.
Pandemi bikin kontainer langka, pemerintah harap logistik bisa bekerja full kembali
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perdagangan menyebut kondisi pandemi virus corona menghambat logistik internasional. Oleh karena itu, kegiatan ekspor impor menjadi ikut terpengaruh. Pasalnya terganggunya penjadwalan logistik memicu kondisi kelangkaan kontainer di sejumlah wilayah. "Akibat terganggunya skedul shipping liner akibat konjesti lalu lintas keluar masuk kapal pembawa kontainer, yang berdampak banyak kontainer yang tertumpuk di pelabuhan besar internasional, ujung-ujungnya penyediaan kontainer berkurang," ujar Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Didi Sumedi saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (3/9). Kondisi tersebut menjadi anomali di tengah pandemi Covid-19. Sebelumnya pada masa awal pandemi Covid-19 juga sempat terjadi kelangkaan kontainer akibat ditutupnya akses sejumlah negara.