KONTAN.CO.ID - NUSA DUA. Kelompok 20 negara ekonomi terbesar di dunia (G20) telah berkomitmen untuk membentuk gugus tugas pengumpulan dana pandemi (pandemic fund). Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, Pandemic Fund rencananya diluncurkan Presiden Joko Widodo pada hari ini, Minggu (13/11). “Presiden Jokowi akan meluncurkan Pandemic Fund pada 13 November 2022. Akan ada event peluncuran tersebut,” terang Sri Mulyani dalam konferensi pers pertemuan kedua para menteri kesehatan dan menteri keuangan negara G20 di Nusa Dua, Bali, Sabtu (12/11). Pembentukan pandemic fund ini berkaca dari rangkaian pandemi yang pernah terjadi di dunia. Pandemi tak hanya merugikan dari sisi kesehatan dan sosial, tetapi juga menimbulkan kerugian ekonomi.
Pandemic Fund akan Diluncurkan Hari Ini, 13 November 2022
KONTAN.CO.ID - NUSA DUA. Kelompok 20 negara ekonomi terbesar di dunia (G20) telah berkomitmen untuk membentuk gugus tugas pengumpulan dana pandemi (pandemic fund). Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, Pandemic Fund rencananya diluncurkan Presiden Joko Widodo pada hari ini, Minggu (13/11). “Presiden Jokowi akan meluncurkan Pandemic Fund pada 13 November 2022. Akan ada event peluncuran tersebut,” terang Sri Mulyani dalam konferensi pers pertemuan kedua para menteri kesehatan dan menteri keuangan negara G20 di Nusa Dua, Bali, Sabtu (12/11). Pembentukan pandemic fund ini berkaca dari rangkaian pandemi yang pernah terjadi di dunia. Pandemi tak hanya merugikan dari sisi kesehatan dan sosial, tetapi juga menimbulkan kerugian ekonomi.