KONTAN.CO.ID - Adanya pandemi covid-19 menyebabkan banyak masyarakat panik. Terlebih para ibu yang kebingungan mencari panduan menyusui saat pandemi. Mudahnya penyebaran virus corona menyebabkan adanya aturan pembatasan kontak langsung. Aturan tentang protokol kesehatan selalu menekankan aturan berjarak tiap individu. Baca Juga: Bisa berujung perceraian, ini faktor paling umum penyebab sexless marriage
Tapi bagaimana dengan ibu menyusui? Menyusui merupakan aktivitas yang penting bagi ibu dan bayi. ASI dapat membantu menaikkan imun pada buah hati agar tidak mudah sakit. Di tengah pandemi ini, UNICEF mengeluarkan panduan menyusui. Panduan ini dikeluarkan agar ibu dan buah hati tetap aman saat menyusui. Berikut panduan menyusui selama pandemi dari UNICEF Tetap menyusui buah hati dengan menerapkan 3M
- Memakai masker selama menyusui
- Mencuci tangan menggunakan sabun sebelum dan setelah menyentuh bayi
- Membersihkan dan menyemprot desinfektan di ruangan dan permukaan perabotan