KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjelang akhir tahun harga beras diprediksi naik hampir 2%. Ini akibat panen yang sudah berkurang. “Kalau harga memang belakangan ini cenderung naik. Karena di beberapa daerah panen sudah mulai berkurang. Naiknya masih normal di bawah 2% sih. Tapi trennya naik,” kata Direktur Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog, Tri Wahyudi Saleh kepada Kontan.co.id, Senin (22/10). Menurut Wahyu, kenaikan harga ini merupakan pola tahunan yang terjadi pada akhir Oktober hingga Februari akhir. Oleh sebab itu, Bulog melakukan upaya stabilisasi harga dengan melakukan operasi pasar.
Panen mulai berkurang, harga beras naik menjelang akhir tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjelang akhir tahun harga beras diprediksi naik hampir 2%. Ini akibat panen yang sudah berkurang. “Kalau harga memang belakangan ini cenderung naik. Karena di beberapa daerah panen sudah mulai berkurang. Naiknya masih normal di bawah 2% sih. Tapi trennya naik,” kata Direktur Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog, Tri Wahyudi Saleh kepada Kontan.co.id, Senin (22/10). Menurut Wahyu, kenaikan harga ini merupakan pola tahunan yang terjadi pada akhir Oktober hingga Februari akhir. Oleh sebab itu, Bulog melakukan upaya stabilisasi harga dengan melakukan operasi pasar.