SURABAYA. Jenazah almarhum mantan Presiden RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur) tiba di “Base Ops” Juanda Lanud TNI AL (terminal lama Bandara Juanda) Surabaya, Kamis, pukul 09.40 WIB. Informasi yang dihimpun ANTARA di Base Ops menyebutkan jenazah Gus Dur beserta rombogan pihak keluarga datang menggunakan pesawat Hercules milik TNI AU A-1341. Sesuai rencana, jenazah Gus Dur langsung dibawa ke Pondok Pesantren/PP Tebuireng, Kabupaten Jombang, Jatim, untuk dimakamkan. Rombongan disambut oleh Panglima TNI Djoko Santoso bersama jajarannya di antaranya Kasal Laksamana TNI Agus Suhartono, Kasau Marsekal TNI Imam Sufaat dan Kasad Jenderal TNI George Toisutta.
Panglima TNI Sambut Jenazah Gus Dur di Juanda
SURABAYA. Jenazah almarhum mantan Presiden RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur) tiba di “Base Ops” Juanda Lanud TNI AL (terminal lama Bandara Juanda) Surabaya, Kamis, pukul 09.40 WIB. Informasi yang dihimpun ANTARA di Base Ops menyebutkan jenazah Gus Dur beserta rombogan pihak keluarga datang menggunakan pesawat Hercules milik TNI AU A-1341. Sesuai rencana, jenazah Gus Dur langsung dibawa ke Pondok Pesantren/PP Tebuireng, Kabupaten Jombang, Jatim, untuk dimakamkan. Rombongan disambut oleh Panglima TNI Djoko Santoso bersama jajarannya di antaranya Kasal Laksamana TNI Agus Suhartono, Kasau Marsekal TNI Imam Sufaat dan Kasad Jenderal TNI George Toisutta.