JAKARTA. PT Bank Pan Indonesia Tbk (Panin Bank) menargetkan pertumbuhan kredit lebih tinggi dari realisasi 2016 lalu. Pada 2017 ini bank berkode emiten PNBN ini menargetkan pertumbuhan kredit 6% sampai 8% secara tahunan atau year on year (yoy). Herwidayatmo, Direktur Utama Panin Bank mengatakan, target pertumbuhan kredit ini akan disokong oleh kredit komersial dan konsumer. Sebagai gambaran saja, saat ini komposisi utama kredit Panin Bank adalah di sektor komersial. “Tahun ini kami harapkan pertumbuhan kredit lain seperti konsumer juga lebih baik utamanya dari properti dan KPR,” ujar Herwid ketika ditemui setelah RUPST, Senin (22/5).
Panin Bank targetkan kredit tumbuh 6%-8% di 2017
JAKARTA. PT Bank Pan Indonesia Tbk (Panin Bank) menargetkan pertumbuhan kredit lebih tinggi dari realisasi 2016 lalu. Pada 2017 ini bank berkode emiten PNBN ini menargetkan pertumbuhan kredit 6% sampai 8% secara tahunan atau year on year (yoy). Herwidayatmo, Direktur Utama Panin Bank mengatakan, target pertumbuhan kredit ini akan disokong oleh kredit komersial dan konsumer. Sebagai gambaran saja, saat ini komposisi utama kredit Panin Bank adalah di sektor komersial. “Tahun ini kami harapkan pertumbuhan kredit lain seperti konsumer juga lebih baik utamanya dari properti dan KPR,” ujar Herwid ketika ditemui setelah RUPST, Senin (22/5).