JAKARTA. PT Panorama Tours Indonesia menargetkan bakal memboyong 10.000 turis ke Korea Selatan hingga akhir 2015. Keoptimisan ini lantaran pemerintah Korea secara resmi telah mengumumkan bahwa Korea Selatan sudah aman untuk dikunjungi setelah isu The Middle East Respiratory Syndrome (MERS) merebak bulan Juni lalu. Panorama Tours dan anak perusahaannya melihat hal ini sebagai kesempatan menjadi agen tur pertama yang siap mempromosikan Korea Selatan dengan strategi penjualan alternatif paket-paket yang lebih menarik. Untuk menggairahkan kembali kunjungan ke Korea Selatan, Panorama Tours sendiri telah mempersiapkan banyak paket tur ekslusif seperti ke Pulau Jeju dengan harga mulai dari Rp 12,5 juta. "Berdasarkan data statistik kunjungan ke Korea Selatan awal Juni lalu sempat menunjukkan penurunan sekitar 30%, namun kami optimistis mengirimkan 10.000 turis ke Korea Selatan hingga akhir tahun. Hal ini dinilai relevan karena sebanding dengan peningkatan kunjungan ke Korea Selatan yang sudah mulai terjadi, ditambah lagi dengan adanya dukungan penuh dari pemerintah Korea Selatan terhadap Panorama," kata Royanto Handaya, Presiden Direktur PT Panorama Tours Indonesia dalam keterangan resminya, Selasa (18/8).
Panorama Tours siap kirim 10.000 turis ke Korsel
JAKARTA. PT Panorama Tours Indonesia menargetkan bakal memboyong 10.000 turis ke Korea Selatan hingga akhir 2015. Keoptimisan ini lantaran pemerintah Korea secara resmi telah mengumumkan bahwa Korea Selatan sudah aman untuk dikunjungi setelah isu The Middle East Respiratory Syndrome (MERS) merebak bulan Juni lalu. Panorama Tours dan anak perusahaannya melihat hal ini sebagai kesempatan menjadi agen tur pertama yang siap mempromosikan Korea Selatan dengan strategi penjualan alternatif paket-paket yang lebih menarik. Untuk menggairahkan kembali kunjungan ke Korea Selatan, Panorama Tours sendiri telah mempersiapkan banyak paket tur ekslusif seperti ke Pulau Jeju dengan harga mulai dari Rp 12,5 juta. "Berdasarkan data statistik kunjungan ke Korea Selatan awal Juni lalu sempat menunjukkan penurunan sekitar 30%, namun kami optimistis mengirimkan 10.000 turis ke Korea Selatan hingga akhir tahun. Hal ini dinilai relevan karena sebanding dengan peningkatan kunjungan ke Korea Selatan yang sudah mulai terjadi, ditambah lagi dengan adanya dukungan penuh dari pemerintah Korea Selatan terhadap Panorama," kata Royanto Handaya, Presiden Direktur PT Panorama Tours Indonesia dalam keterangan resminya, Selasa (18/8).