KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Panitia Seleksi Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel KPK) akan menambah Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dan Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk melacak latar belakang calon komisioner KPK. Sebelumnya pelacakan atau tracking dilakukan oleh Kepolisian, Kejaksaan, KPK, dan Badan Intelejen Negara (BIN). BNPT dibutuhkan agar pimpinan KPK yang dipilih dapat dipastikan tidak terpapar paham radikalisme. "Pansel tidak mau kecolongan ada yang kecenderungannya ke sana," ujar Ketua Pansel KPK Yenti Ganarsih di kompleks istana kepresidenan, Senin (17/6).
Pansel KPK tambah BNPT dan BNN untuk lacak latar belakang calon
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Panitia Seleksi Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel KPK) akan menambah Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dan Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk melacak latar belakang calon komisioner KPK. Sebelumnya pelacakan atau tracking dilakukan oleh Kepolisian, Kejaksaan, KPK, dan Badan Intelejen Negara (BIN). BNPT dibutuhkan agar pimpinan KPK yang dipilih dapat dipastikan tidak terpapar paham radikalisme. "Pansel tidak mau kecolongan ada yang kecenderungannya ke sana," ujar Ketua Pansel KPK Yenti Ganarsih di kompleks istana kepresidenan, Senin (17/6).