Para Pemimpin Barat Tiba di Kyiv, Solidaritas pada Peringatan 2 Tahun Invasi Rusia



KONTAN.CO.ID - KYIV. Empat pemimpin Barat, termasuk perdana menteri Italia, Kanada, dan Belgia, tiba di Kyiv pada Sabtu (24/2).

Untuk menunjukkan solidaritas ke Ukraina pada peringatan invasi Rusia yang kedua.

Baca Juga: Drone Ukraina Menyerang Pabrik Baja Rusia


Giorgia Meloni dari Italia, Justin Trudeau dari Kanada, Alexander De Croo dari Belgia dan presiden Komisi Eropa, Ursula von der Leyen, melakukan perjalanan ke ibu kota Ukraina bersama-sama semalaman dengan kereta api dari negara tetangga Polandia, kata pemerintah Italia dalam sebuah pernyataan.

Baca Juga: Ukraina: Kami Butuh Rudal Jarak Jauh untuk Lawan Rusia

Meloni dijadwalkan menjadi tuan rumah konferensi video hari ini dari Kyiv yang akan melibatkan para pemimpin dari negara-negara Kelompok Tujuh (G7). Sementara, Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy diundang untuk bergabung dalam diskusi tersebut.

Editor: Yudho Winarto