KONTAN.CO.ID - PARIS. Para taipan Prancis menjanjikan sumbangan sebesar 600 juta euro setara US$ 678 juta atau setara Rp 9,54 triliun (1 US$=Rp 14.085) untuk membantu rekonstruksi katedral Notre-Dame sehari setelah landmark kota Paris tersebut terbakar hebat. Mengutip, Bloomberg, Selasa (16/4), sumbangan dari para orang kaya Prancis tersebut muncul sebagai respons atas pernyataan Presiden Prancis Emmanuel Macron yang mengatakan akan berkampanye untuk menggalang dana bagi rekonstruksi gereja berusia 850 tahun tersebut. Seorang pengusaha Prancis Francois Henri Pinault dan ayahnya Francois Pinault mengatakan pada hari Selasa akan memberikan donasi sebesar 100 juta euro dari hasil investasi mereka untuk rekonstruksi Notre-Dame.
Para taipan Prancis janjikan Rp 9,54 triliun untuk rekonstruksi Katedral Notre Dame
KONTAN.CO.ID - PARIS. Para taipan Prancis menjanjikan sumbangan sebesar 600 juta euro setara US$ 678 juta atau setara Rp 9,54 triliun (1 US$=Rp 14.085) untuk membantu rekonstruksi katedral Notre-Dame sehari setelah landmark kota Paris tersebut terbakar hebat. Mengutip, Bloomberg, Selasa (16/4), sumbangan dari para orang kaya Prancis tersebut muncul sebagai respons atas pernyataan Presiden Prancis Emmanuel Macron yang mengatakan akan berkampanye untuk menggalang dana bagi rekonstruksi gereja berusia 850 tahun tersebut. Seorang pengusaha Prancis Francois Henri Pinault dan ayahnya Francois Pinault mengatakan pada hari Selasa akan memberikan donasi sebesar 100 juta euro dari hasil investasi mereka untuk rekonstruksi Notre-Dame.