Paramount Land Bangun Matera Community Club Senilai Rp 77 Miliar di Gading Serpong



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Paramount Land meluncurkan Matera Community Club sebagai salah satu fasilitas eksklusif di Matera Residences. Proyek hunian berkonsep luxurious ini berlokasi di selatan Gading Serpong dengan menyasar segmen high-end.

Presiden Direktur Paramount Land, M. Nawawi, mengungkapkan berlanjutnya pertumbuhan ekonomi Indonesia mendorong Paramount Land untuk tetap agresif menggarap produk properti sesuai kebutuhan konsumen. "Termasuk hunian premium Matera Residences yang telah diluncurkan akhir 2022 telah mendapat respons baik dari konsumen," kata Nawawi dalam keterangan resmi, Rabu (31/5).

Konsumen Matera Residences mayoritas berasal dari wilayah Tangerang, Jakarta Barat, dan Jakarta Selatan yang berprofesi sebagai pebisnis dan eksekutif. Adapun, Matera Community Club ini dirancang sesuai dengan karakter dan profil pembeli hunian Matera Residences yang umumnya end user. 


"Matera Community Club akan menjadi salah satu fasilitas eksklusif yang dinantikan bagi konsumen atau investor. Tentu akan memberikan high value bagi Matera Residences, baik dalam bentuk peningkatan investasi, dan kenyamanan bagi penghuni," imbuh Nawawi.

Baca Juga: Paramount Land Luncurkan Proyek Komersial Vienna Gande, Sold Out Terserap Pasar

Direktur Paramount Land, Norman Daulay, mengatakan dalam pembangunan Matera Community Club ini pihaknya menggandeng konsultan Sonny Sutanto Architects yang telah berpengalaman dengan ciri khas bangunan iconic. Sedangkan desain interior digarap konsultan Interior Grahacipta Hadiprana yang sering mengerjakan hotel bintang lima dan desain bangunan high end hospitality.

Secara keseluruhan, investasi untuk membangun Matera Community Club mencapai Rp 77 miliar. Paramount Land telah menggelar opening ceremony Matera Community Club pada Selasa (23/5).

Direktur Planning and Design Paramount Land, Henry Napitupulu, menerangkan Matera Community Club dibangun di area seluas 4.739 m2. Fasilitas ini terdiri dari dua lantai yang juga dilengkapi dengan mini bowling, gym serta sarana olahraga outdoor dan indoor seperti swimming pool, function hall, sport hall.

Baca Juga: Perdana, Paramount Petals Luncurkan Produk Komersial

"Fasilitas ini dikembangkan bukan hanya sebagai sarana olahraga biasa, tetapi juga sebagai luxurious community centre dengan konsep recreational activities dan social life," terang Henry.

Nawawi pun optimistis Matera Residences mendapatkan sambutan positif dari pasar. Merujuk laporan The Wealth Report 2023 yang dirilis konsultan properti Knight Frank, Indonesia masuk sebagai salah satu dari 100 negara yang memiliki pertumbuhan positif untuk harga hunian premium.

Selain itu, Indonesia juga termasuk 20 besar negara yang menarik sebagai target investasi residensial premium bagi pasar kelas atas Asia Pasifik. "Matera Community Club  akan memperkuat kawasan Matera Residences sebagai hunian luxurious yang memiliki fasilitas dan kenyamanan berbeda dengan kawasan hunian lainnya,” tandas Nawawi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati