ROMA. Parlemen Italia telah menyetujui rencana pemerintah untuk memberi dana bailout sekitar € 20 miliar untuk menyelamatkan sistem perbankan negara tersebut. Kementerian Keuangan Italia kemungkinan besar akan menyuntikkan bailout kepada Monte dei Paschi, bank dengan aset terbesar ketiga di Italia pada akhir pekan depan. Dana sebesar itu juga akan dialirkan untuk bank-bank lainnya yang sakit. Sebelumnya Monte dei Paschi menyatakan dana yang dimiliki hanya cukup hingga April 2017. Bank ini telah menghentikan perdagangan sahamnya mulai Rabu pagi (21/12) karena harga saham yang anjlok hingga level terendah sepanjang sejarah bank ini tercatat di bursa saham. Perdagangan saham bank ini sempat dibuka kembali dan dihentikan lagi di sore harinya. Keputusan ini dilakukan setelah ada laporan bahwa rencana bank ini mencari tambahan dana dari swasta untuk menyelamatkan perusahaan di ambang kegagalan.
Parlemen Italia setujui dana bailout bank €20 M
ROMA. Parlemen Italia telah menyetujui rencana pemerintah untuk memberi dana bailout sekitar € 20 miliar untuk menyelamatkan sistem perbankan negara tersebut. Kementerian Keuangan Italia kemungkinan besar akan menyuntikkan bailout kepada Monte dei Paschi, bank dengan aset terbesar ketiga di Italia pada akhir pekan depan. Dana sebesar itu juga akan dialirkan untuk bank-bank lainnya yang sakit. Sebelumnya Monte dei Paschi menyatakan dana yang dimiliki hanya cukup hingga April 2017. Bank ini telah menghentikan perdagangan sahamnya mulai Rabu pagi (21/12) karena harga saham yang anjlok hingga level terendah sepanjang sejarah bank ini tercatat di bursa saham. Perdagangan saham bank ini sempat dibuka kembali dan dihentikan lagi di sore harinya. Keputusan ini dilakukan setelah ada laporan bahwa rencana bank ini mencari tambahan dana dari swasta untuk menyelamatkan perusahaan di ambang kegagalan.