Pasar ban lesu, produsen fokus ekspor



JAKARTA. Hingga bulan terakhir pada 2015, penjualan ban masih mengalami penurunan. Sejumlah produsen yang mengaku pasar masih lesu dan pesimistis target penjualanya akan tercapai.

Salah satunya PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA). Senior Marketing MASA, Mohammad Zein Saleh mengakui kelesuan pasar ban ini masih dirasakan hingga Desember ini. Namun Zein tidak mau menyebutkan angka penurunannya.

”Kami melihat belum ada peningkatan pasar,” Ungkapnya kepada Kontan Akhir Pekan lalu.


Zein memprediksi, pasar ban di 2016 juga akan sama seperti 2015. Untuk itu, pihaknya akan berkonsentrasi pada pasar ekspor. ”Kami melihat celah di pasar ekspor, makanya kami fokus ke situ,” kata Zein.

Sebagai informasi, sampai September 2015, penjualan MASA tahun ini turun sebesar 15,5% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Penjualan pada kuartal III tahun ini sebesar US$ 186,5 juta. Sementara tahun lalu senilai US$ 220,8 juta.

Pendapatan terbesar disumbang dari ekspor yang mencapai 70,7% atau setara dengan US$ 131,9 juta. Sedangkan pasar domestik hanya memberikan kontribusi 29,3% atau US$ 54,6 juta.

Meski demikian, GM Corporate and Marketing Communication Goodyear Indonesia, Wicaksono Soebroto tetap optimistis dalam memandang bisnis ban pada tahun depan.

”Melihat pencapaian November, kami happy banget. Makanya, kami optimistis pasar ban akan meningkat di 2016,” kata Wicaksono. Namun dia belum mau untuk membeberkan angka pendapatannya pada November.

Sekadar tambahan informasi, hingga kuartal III 2015, Goodyear mencatat penjualan sekitar 111,4 juta atau turun 8% dibandingkan periode yang sama pada tahun 2014 yang mencapai US$ 121,2 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie