KONTAN.CO.ID - Bursa saham Amerika Serikat (AS) dibuka di zona merah, Jumat (18/8). Wall Street tertekan di tengah kekhawatiran pasar terhadap keberlangsungan program ekonomi Presiden Donald Trump. Mengutip CNBC, Dow Jones Industrial Average (DJIA) turun 43,64 poin atau 0,20% ke 21.707,09 pada pukul 21.09 WIB. Selain itu, indeks S&P 500 tergerus 3,17 poin atau 0,14% ke level 2.426,37, dan Nasdaq turun 7,39 poin atau 0,12% ke 6.214,69. S&P dan DJIA sudah turun lebih dari 0,50% selama sepekan terakhir. Kedua indeks ini memasuki koreksi pekan kedua. Sedangkan, Nasdaq mencatat penurunan mingguan yang keempat. Ini koreksi terpanjang di tahun ini.
Pasar cemas, Wall Street dibuka memerah
KONTAN.CO.ID - Bursa saham Amerika Serikat (AS) dibuka di zona merah, Jumat (18/8). Wall Street tertekan di tengah kekhawatiran pasar terhadap keberlangsungan program ekonomi Presiden Donald Trump. Mengutip CNBC, Dow Jones Industrial Average (DJIA) turun 43,64 poin atau 0,20% ke 21.707,09 pada pukul 21.09 WIB. Selain itu, indeks S&P 500 tergerus 3,17 poin atau 0,14% ke level 2.426,37, dan Nasdaq turun 7,39 poin atau 0,12% ke 6.214,69. S&P dan DJIA sudah turun lebih dari 0,50% selama sepekan terakhir. Kedua indeks ini memasuki koreksi pekan kedua. Sedangkan, Nasdaq mencatat penurunan mingguan yang keempat. Ini koreksi terpanjang di tahun ini.