JAKARTA. Kinerja ekspor timah batangan pada bulan Mei 2011 kurang menggembirakan. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan (Kemdag), volume ekspor timah bulan Mei lalu hanya mencapai 7.013,28 ton, melorot 27,76% dibandingkan volume ekspor April 2011 yang sebanyak 9.708,45 ton. Penurunan ini praktis memangkas nilai ekspor timah. Bulan lalu, nilai ekspor timah cuma US$ 197,62 juta. Pencapaian ini merosot 32,40% dibandingkan dengan nilai ekspor di April lalu yang sebesar US$ 292,32 juta. Ekspor timah yang merosot ini tak lain disebabkan oleh penurunan permintaan dari hampir seluruh negara tujuan ekspor. Volume ekspor ke Singapura, misalnya, pada Mei kemarin cuma 5.833,54 ton, turun 21% dibanding April yang sebanyak 7.384,73 ton. Begitu pula dengan ekspor ke Malaysia. Bila pada bulan April ekspor timah ke Malaysia mencapai 841,82 ton, maka di bulan lalu, ekspornya berkurang 42,13% menjadi sebesar 487,15 ton.
Pasar dunia melesu, ekspor timah Mei turun 27,76%
JAKARTA. Kinerja ekspor timah batangan pada bulan Mei 2011 kurang menggembirakan. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan (Kemdag), volume ekspor timah bulan Mei lalu hanya mencapai 7.013,28 ton, melorot 27,76% dibandingkan volume ekspor April 2011 yang sebanyak 9.708,45 ton. Penurunan ini praktis memangkas nilai ekspor timah. Bulan lalu, nilai ekspor timah cuma US$ 197,62 juta. Pencapaian ini merosot 32,40% dibandingkan dengan nilai ekspor di April lalu yang sebesar US$ 292,32 juta. Ekspor timah yang merosot ini tak lain disebabkan oleh penurunan permintaan dari hampir seluruh negara tujuan ekspor. Volume ekspor ke Singapura, misalnya, pada Mei kemarin cuma 5.833,54 ton, turun 21% dibanding April yang sebanyak 7.384,73 ton. Begitu pula dengan ekspor ke Malaysia. Bila pada bulan April ekspor timah ke Malaysia mencapai 841,82 ton, maka di bulan lalu, ekspornya berkurang 42,13% menjadi sebesar 487,15 ton.