KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) memproyeksikan lonjakan permintaan produk di kuartal IV-2021 tidak akan sebesar seperti pada kuartal III 2021 lalu. Namun demikian, manajemen menyebut, SIDO masih memiliki beberapa pilar pertumbuhan penjualan di kuartal akhir ini. Pilar pertama yakni, membaiknya pasar ekspor. Direktur Utama Sido Muncul David Hidayat mengatakan, penjualan ekspor di kuartal ketiga tahun ini mengalami peningkatan hingga 39%. Dia yakin penguatan pasar ekspor akan terus berlanjut hingga tutup tahun nanti. "Ekspor tumbuh 39%, saat ini kontribusinya terhadap total penjualan masih kurang dari 5%," ujar David saat dihubungi Kontan.co.id, Minggu (24/10).
Pasar ekspor jadi tumpuan pertumbuhan penjualan Sido Muncul (SIDO) di kuartal akhir
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) memproyeksikan lonjakan permintaan produk di kuartal IV-2021 tidak akan sebesar seperti pada kuartal III 2021 lalu. Namun demikian, manajemen menyebut, SIDO masih memiliki beberapa pilar pertumbuhan penjualan di kuartal akhir ini. Pilar pertama yakni, membaiknya pasar ekspor. Direktur Utama Sido Muncul David Hidayat mengatakan, penjualan ekspor di kuartal ketiga tahun ini mengalami peningkatan hingga 39%. Dia yakin penguatan pasar ekspor akan terus berlanjut hingga tutup tahun nanti. "Ekspor tumbuh 39%, saat ini kontribusinya terhadap total penjualan masih kurang dari 5%," ujar David saat dihubungi Kontan.co.id, Minggu (24/10).