KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pergerakan aset kripto cenderung mendatar sejak awal pekan hingga Rabu (24/8). Melansir situs CoinMarketCap pada Rabu (24/8) pukul 14.50 WIB, Nilai Bitcoin (BTC), naik tipis 0,54% ke US$ 21.303 dan turun 10,91% selama seminggu terakhir. Ethereum (ETH) naik 2,03% ke US$ 1.625 dalam sehari dan anjlok 14,18% sepekan terakhir. Trader Tokocrypto, Afid Sugiono melihat, pola pergerakan kripto yang sempat naik dan turun dengan cepat membuktikan bahwa market belum stabil. Investor tampak tidak percaya diri melakukan akumulasi di tengah sentimen ekonomi yang masih negatif. Pergerakan market yang cenderung membosankan ini sebenarnya sudah diprediksi. Pasalnya, penguatan harga aset-aset kripto hanyalah technical rebound.
Pasar Kripto Tak Bergairah, Menunggu Kabar dari Jackson Hole
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pergerakan aset kripto cenderung mendatar sejak awal pekan hingga Rabu (24/8). Melansir situs CoinMarketCap pada Rabu (24/8) pukul 14.50 WIB, Nilai Bitcoin (BTC), naik tipis 0,54% ke US$ 21.303 dan turun 10,91% selama seminggu terakhir. Ethereum (ETH) naik 2,03% ke US$ 1.625 dalam sehari dan anjlok 14,18% sepekan terakhir. Trader Tokocrypto, Afid Sugiono melihat, pola pergerakan kripto yang sempat naik dan turun dengan cepat membuktikan bahwa market belum stabil. Investor tampak tidak percaya diri melakukan akumulasi di tengah sentimen ekonomi yang masih negatif. Pergerakan market yang cenderung membosankan ini sebenarnya sudah diprediksi. Pasalnya, penguatan harga aset-aset kripto hanyalah technical rebound.