JAKARTA. Penjualan mobil murah atawa low cost green car (LCGC) mulai melambat. Merujuk kepada data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), penjualan wholesales LCGC di bulan Maret turun 17,38% dibandingkan bulan Februari. Saat ini, baru ada empat jenis mobil yang dikategorikan sebagai LCGC, yakni Honda Brio Satya, Toyota Agya, Daihatsu Ayla, dan Suzuki Wagon R. Di bulan Februari, penjualan wholesales LCGC sebesar 16.270 unit. Namun, pada bulan Maret, penjualan wholesales LCGC turun menjadi 13.443 unit. Di antara empat jenis kendaraan tersebut, penjualannya yang paling tajam penurunannya adalah Honda Brio Satya mencapai 79,38%. Pada bulan Maret, penjualan Honda Brio Satya hanya 425 unit. Padahal, di bulan sebelumnya, Honda Brio Satya berhasil terjual sebanyak 2.061 unit.
Pasar LCGC mulai lesu
JAKARTA. Penjualan mobil murah atawa low cost green car (LCGC) mulai melambat. Merujuk kepada data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), penjualan wholesales LCGC di bulan Maret turun 17,38% dibandingkan bulan Februari. Saat ini, baru ada empat jenis mobil yang dikategorikan sebagai LCGC, yakni Honda Brio Satya, Toyota Agya, Daihatsu Ayla, dan Suzuki Wagon R. Di bulan Februari, penjualan wholesales LCGC sebesar 16.270 unit. Namun, pada bulan Maret, penjualan wholesales LCGC turun menjadi 13.443 unit. Di antara empat jenis kendaraan tersebut, penjualannya yang paling tajam penurunannya adalah Honda Brio Satya mencapai 79,38%. Pada bulan Maret, penjualan Honda Brio Satya hanya 425 unit. Padahal, di bulan sebelumnya, Honda Brio Satya berhasil terjual sebanyak 2.061 unit.