JAKARTA. Di tengah pasar properti yang masih lesu, PT Adhi Persada Properti (APP) percaya diri mematok target pertumbuhan sebesar 25%. Kalau targetnya tidak meleset, berarti APP bisa mengantongi penjualan senilai Rp 1,1 triliun, tahun ini. Sampai dengan April 2015, anak usaha PT Adhi Karya Tbk itu sudah membukukan penjualan Rp 132 miliar, meningkat 20% di atas periode yang sama tahun lalu. Meski realisasi masih jauh dari target, Direktur Utama APP Ipuk Nimpuno mengaku tetap optimistis. "Kami punya segmen pasar yang jelas sehingga proyek mudah terserap oleh pasar dalam waktu yang relatif singkat," ujarnya kepada KONTAN, Jumat (8/5).
Pasar lesu, Adhi Persada bidik pertumbuhan 25%
JAKARTA. Di tengah pasar properti yang masih lesu, PT Adhi Persada Properti (APP) percaya diri mematok target pertumbuhan sebesar 25%. Kalau targetnya tidak meleset, berarti APP bisa mengantongi penjualan senilai Rp 1,1 triliun, tahun ini. Sampai dengan April 2015, anak usaha PT Adhi Karya Tbk itu sudah membukukan penjualan Rp 132 miliar, meningkat 20% di atas periode yang sama tahun lalu. Meski realisasi masih jauh dari target, Direktur Utama APP Ipuk Nimpuno mengaku tetap optimistis. "Kami punya segmen pasar yang jelas sehingga proyek mudah terserap oleh pasar dalam waktu yang relatif singkat," ujarnya kepada KONTAN, Jumat (8/5).