KONTAN.CO.ID - Bursa mata uang kripto Coinbase Global Inc mengatakan pada Selasa (14/6), mereka akan memangkas 18% dari total tenaga kerja, atau sekitar 1.100 orang, sebagai bagian dari upaya untuk mengendalikan biaya di tengah kondisi pasar yang bergejolak. PHK terjadi sehari setelah Bitcoin anjlok hingga 14% ke level US$ 20.900, setelah perusahaan pemberi pinjaman mata uang kripto utama AS Celsius Network membekukan penarikan dan transfer, dalam tanda terbaru dari penurunan pasar yang menghantam cryptosphere. Coinbase mengungkapkan awal bulan ini, mereka akan memperpanjang penundaan perekrutan karyawan untuk masa mendatang dan mengabaikan sejumlah lamaran yang bursa mata uang kripto itu terima.
Pasar Mata Uang Kripto Goyah, Coinbase Pangkas 1.100 Karyawan
KONTAN.CO.ID - Bursa mata uang kripto Coinbase Global Inc mengatakan pada Selasa (14/6), mereka akan memangkas 18% dari total tenaga kerja, atau sekitar 1.100 orang, sebagai bagian dari upaya untuk mengendalikan biaya di tengah kondisi pasar yang bergejolak. PHK terjadi sehari setelah Bitcoin anjlok hingga 14% ke level US$ 20.900, setelah perusahaan pemberi pinjaman mata uang kripto utama AS Celsius Network membekukan penarikan dan transfer, dalam tanda terbaru dari penurunan pasar yang menghantam cryptosphere. Coinbase mengungkapkan awal bulan ini, mereka akan memperpanjang penundaan perekrutan karyawan untuk masa mendatang dan mengabaikan sejumlah lamaran yang bursa mata uang kripto itu terima.