KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski iklim investasi di tahun ini masih terbilang menantang, pebisnis dana pensiun masih bisa membukukan return on investment (RoI) yang lebih baik selama sembilan bulan pertama tahun ini. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat sampai akhir kuartal III-2018, industri dana pensiun mengantongi RoI sebesar 5,91%. Capaian ini lebih tinggi dari realisasi pada periode yang sama di tahun lalu yang sebesar 5,65%. Ketua Asosiasi Dana Pensiun Indonesia (ADPI) Suheri mengatakan, kinerja investasi hingga September tahun ini tertolong oleh kinerja dari sejumlah instrumen investasi. Misalnya efek dari tren kenaikan bunga deposito yang terjadi di 2018.
Pasar modal berfluktuasi, pengembalian investasi dana pensiun tumbuh 5,91%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski iklim investasi di tahun ini masih terbilang menantang, pebisnis dana pensiun masih bisa membukukan return on investment (RoI) yang lebih baik selama sembilan bulan pertama tahun ini. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat sampai akhir kuartal III-2018, industri dana pensiun mengantongi RoI sebesar 5,91%. Capaian ini lebih tinggi dari realisasi pada periode yang sama di tahun lalu yang sebesar 5,65%. Ketua Asosiasi Dana Pensiun Indonesia (ADPI) Suheri mengatakan, kinerja investasi hingga September tahun ini tertolong oleh kinerja dari sejumlah instrumen investasi. Misalnya efek dari tren kenaikan bunga deposito yang terjadi di 2018.