KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rally Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berlanjut. Kamis (20/9), indeks ditutup naik 0,98% ke level 5.931,27. Investor asing membukukan pembelian bersih alias net buy sebesar Rp 221,46 miliar. William Hartanto, analis Panin Sekuritas, menilai, pasar mulai memasuki window dressing kuartal ketiga. "IHSG didukung net buy asing selama tiga hari terakhir," kata dia, kemarin. Analis Binaartha Sekuritas M. Nafan Aji menambahkan, sentimen perang dagang juga mereda. Pasar lebih tenang setelah Amerika Serikat mengumumkan tarif impor barang China. Isu geopolitik di Semenanjung Korea relatif stabil, setelah Korsel dan Korut menggelar pertemuan bilateral di Pyongyang.
Pasar saham memasuki window dressing kuartal ketiga
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rally Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berlanjut. Kamis (20/9), indeks ditutup naik 0,98% ke level 5.931,27. Investor asing membukukan pembelian bersih alias net buy sebesar Rp 221,46 miliar. William Hartanto, analis Panin Sekuritas, menilai, pasar mulai memasuki window dressing kuartal ketiga. "IHSG didukung net buy asing selama tiga hari terakhir," kata dia, kemarin. Analis Binaartha Sekuritas M. Nafan Aji menambahkan, sentimen perang dagang juga mereda. Pasar lebih tenang setelah Amerika Serikat mengumumkan tarif impor barang China. Isu geopolitik di Semenanjung Korea relatif stabil, setelah Korsel dan Korut menggelar pertemuan bilateral di Pyongyang.